Beranda Studi kasus International Fitness Company - IBM Services International Fitness Company
Melatih kekuatan batang tubuh dengan bantuan IBM Services®
Pelatih pribadi yang sedang melatih seorang wanita muda melakukan latihan angkat beban

Sebuah perusahaan kebugaran berpengaruh yang berupaya mendorong pertumbuhan global dengan memungkinkan otomatisasi, inovasi, dan efisiensi yang lebih besar dalam operasi keuangannya. Perusahaan ini melibatkan IBM Services untuk membantu memilih solusi ERP yang tepat bagi bisnisnya, yaitu aplikasi Microsoft Dynamics 365 berbasis cloud, dan menyediakan layanan peluncuran dan dukungan di seluruh dunia.

Tantangan bisnis

Untuk memacu pertumbuhan, pemimpin internasional di bidang kebugaran ini mencari penyedia layanan dengan kehadiran global, pengetahuan lokal di seluruh pasar utama, dan keahlian praktik terbaik guna membantu menyegarkan sistem ERP-nya.

Transformasi

Perusahaan ini memilih IBM Services demi mendukung semua fase solusi, mulai analisis produk, penerapan hingga pemeliharaan, untuk penawaran Microsoft Dynamics 365 for Finance and Operations.

Hasil ~Penghematan 50% biaya manajemen on premises

dengan mengalihkan dukungan ke IBM® sebelum mengadopsi solusi berbasis cloud yang baru

Penghematan signifikan biaya lisensi piranti lunak
menggunakan wawasan IBM ke dalam program Microsoft Cloud Solution Provider
Tingkat kesalahan nyaris nol pada laporan keuangan akhir bulan
disusun secara otomatis menggunakan fungsionalitas siap pakai Microsoft Dynamics 365
Kisah tantangan bisnis
Menjaga ERP tetap fit dan ramping

Kebugaran dan motivasi sering kali merupakan dua sisi dari satu koin. Selama bertahun-tahun, perusahaan ini telah berusaha membantu orang-orang agar jatuh cinta pada kebugaran dengan merancang pengalaman latihan yang sangat menarik, yang menyelaraskan gerakan dengan musik. Lewat jaringan waralaba dan rekanan bisnis lainnya, perusahaan ini memberikan lisensi program kebugaran kelompok dalam berbagai kategori olahraga kepada hampir 20.000 klub kesehatan di 100 negara. Setiap minggunya, program ini menginspirasi jutaan orang di seluruh dunia untuk berolahraga.

Bisnis ini terus mendorong pertumbuhan, termasuk dengan memperluas distribusi penawaran sesuai permintaan guna mendongkrak total pengalaman olahraga mingguan lintas kanal menjadi 100 juta.

Pertumbuhan sebesar ini butuh fokus dan disiplin sebagaimana keberhasilan program latihan. Untuk mengembangkan bisnis, tim kepemimpinan perlu mengkonsolidasikan dan mengoptimalkan sistem bisnis global perusahaan. Di bidang keuangan, perusahaan mengandalkan piranti lunak ERP Microsoft Dynamics AX 2009 dengan infrastruktur lama lokal dan alur kerja manual berbasis kertas. Aplikasi ini sudah mendekati akhir siklus dukungan. Selain itu, basis pengguna piranti lunak ini telah berkembang pesat setelah perusahaan baru-baru ini membeli beberapa waralaba di seluruh dunia, dan banyak pengguna yang mengungkap ketidakpuasannya dengan produk yang sudah tua ini. Perusahaan menginginkan kemampuan ERP yang lebih canggih guna memungkinkan tingkat otomatisasi, inovasi, dan efisiensi yang lebih tinggi di seluruh organisasinya. Selain itu, perusahaan juga perlu secara konsisten memberikan pengalaman pengguna yang bagus kepada karyawan, rekan bisnis, dan pelanggan, di mana pun mereka berada.

"Sangat penting bagi kami memastikan segala yang kami lakukan 100% efisien. Kami tumbuh dengan kecepatan yang tak lagi terkejar proses manual," jelas Kepala Teknologi perusahaan. "Kami tahu kami harus berubah."

Kepala Teknologi menggunakan pendekatan vendor-agnostik untuk meningkatkan piranti lunak ERP, mempersempit pilihannya menjadi solusi software-as-a-service (SaaS) Microsoft Dynamics 365 for Finance and Operations dan dua penawaran lainnya. Dia memutuskan melibatkan profesional dari luar untuk membantu mengevaluasi dan membandingkan penawaran secara menyeluruh dan juga kemungkinan menerapkan dan mengelola solusi pada platform cloud, setelah terpilih. Tim ini perlu menggunakan proses seleksi yang komprehensif berdasarkan praktik-praktik terbaik di industri ini. Selain itu, diperlukan juga kehadiran dan pengalaman global untuk melakukan peluncuran dengan risiko minimal dan sesuai dengan peraturan dan regulasi masing-masing negara.

Proses yang dilakukan IBM memberikan saya kepercayaan diri untuk berdiri di hadapan para dewan, dengan tulus dan sungguh-sungguh, lalu berkata bahwa saya sepenuhnya yakin ini adalah jalan yang tepat. Head of Technology International Fitness Company
Kisah transformasi
Kekuatan dalam otomatisasi dan inovasi

Perusahaan ini memilih IBM Services untuk bekerja sama dengannya dalam berbagai fase penerapan ERP globalnya. "Kami butuh mitra lokal dengan jangkauan global," kata Kepala Teknologi. “Itulah alasan utama kami memilih IBM. Manfaat lain yang menyertainya, seperti proses seleksi yang tangguh, model pengiriman dan harga yang fleksibel, serta kemampuan memanfaatkan sumber daya di lokasi yang berbeda, tergantung keterampilan dan pengetahuan."

Bisnis ini pertama kali bekerja sama dengan IBM Services pada Maret 2018. Sebagai bagian dari IBM Microsoft Dynamics Value Assessment, konsultan IBM memandu tim TI dan keuangan melewati proses evaluasi piranti lunak ERP yang mendalam. Dengan menggunakan metodologi IBM Enterprise Design Thinking™, mereka membantu menyelaraskan kebutuhan solusi berbasis bisnis organisasi dengan praktik-praktik terbaik. Selama proses tersebut, mereka membahas hampir semua aspek yang terkait dengan pengadopsian setiap penawaran, termasuk bagaimana pengaruh masing-masing penawaran pada penganggaran, prakiraan, pelaporan, dan proses keuangan perusahaan; berdampak pada infrastruktur TI dan staf; mendorong efisiensi; dan mengurangi risiko. Para konsultan IBM juga mengidentifikasi potensi masalah-masalah pengguna dan melakukan brainstorming untuk mencari solusinya. Mereka kemudian melakukan analisis biaya-manfaat untuk menentukan antisipasi nilai terkait perizinan dan pelaksanaan setiap penawaran.

Di akhir periode penilaian, Kepala Teknologi memilih solusi Microsoft Dynamics 365 tanpa ragu. "Proses yang dilakukan IBM memberikan saya kepercayaan diri untuk berdiri di hadapan para dewan, dengan tulus dan sungguh-sungguh, lalu berkata bahwa saya sepenuhnya yakin ini adalah jalan yang tepat," katanya.

Pada Juli 2018, sebelum implementasi Microsoft Dynamics 365 di seluruh dunia, IBM Services mengambil alih manajemen dan lisensi piranti lunak Microsoft Dynamics AX lokal perusahaan. Dengan mengganti layanan dukungan TI berbasis lokal dengan sumber daya yang dialihdayakan dari IBM Client Innovation Center (CIC) di India, bisnis ini mencapai penghematan biaya yang signifikan selama periode interim saat IBM membantu merencanakan penerapan ERP multi-fase.

Bersama-sama, kedua perusahaan ini merancang model bisnis dan proses keuangan baru menggunakan fungsionalitas standar Microsoft Dynamic 365 dengan sedikit penyesuaian. "Baik IBM maupun tim kami sangat ketat dalam menyelaraskan fungsi-fungsi siap guna, dan ada beberapa manfaat yang tampak jelas karena hal tersebut," jelas Kepala Teknologi, ia menyebut kecepatan peluncuran yang lebih cepat, pembaruan piranti lunak bulanan yang lebih efisien, dan pengurangan TCO secara signifikan. Ia mengimbuhi, setelah perusahaan mengotomatisasi dan mengkonsolidasikan operasi keuangan intinya menggunakan fungsi-fungsi yang terstandardisasi, perusahaan dapat memperkenalkan fitur-fitur lain yang lebih inovatif, dengan memanfaatkan pengetahuan mendalam IBM mengenai roadmap produk Microsoft jika diperlukan. "IBM memiliki inovasi pada intinya, dan mereka selalu mencari cara untuk meningkatkan bisnis kami. Terkait aplikasi Microsoft Dynamics 365, saya tahu telah mendapat saran berharga," katanya.

Peluncuran global dimulai di kantor pusat perusahaan. Dengan memanfaatkan alat migrasi data Microsoft Dynamics 365, IBM dengan cepat memindahkan data dari aplikasi lokal sebelumnya ke solusi SaaS yang baru, yang digunakan pada platform komputasi cloud Microsoft Azure. Sebagai pengadopsi awal teknologi cloud, perusahaan ini telah memindahkan sistem sangat penting lainnya ke platform cloud. Spesialis IBM membantu menyempurnakan strategi cloud untuk mengakomodasi penawaran Microsoft Dynamics 365 yang baru. Pada bulan Juli 2019, solusi ini diluncurkan, tepat waktu dan sesuai anggaran, dan IBM selanjutnya menfokuskan perhatiannya ke peluncuran di wilayah lain.

Dengan setiap peluncuran, IBM dapat memberikan nilai dengan menarik privasi data, pajak, dan pakar lain yang memahami kompleksitas lokal beroperasi di setiap wilayah. Sebagai contoh, IBM membantu memastikan bahwa bisnis mencegah pencurian data pemegang kartu dengan mematuhi Payment Card Industry Data Security Standard (PCI DSS) di mana pun perusahaan beroperasi. Selain itu, IBM dapat menyediakan akses cepat ke spesialis piranti lunak Microsoft Dynamics yang berada di setiap wilayah geografis dan berfungsi sebagai titik kontak awal untuk menghubungi Microsoft jika muncul masalah. Setelah selesainya setiap penerapan, IBM kemudian akan menyediakan layanan pemeliharaan dan dukungan yang berkelanjutan melalui jaringan pusat data di seluruh dunia.

IBM memiliki inovasi pada intinya, dan mereka selalu mencari cara untuk meningkatkan bisnis kami. Terkait aplikasi Microsoft Dynamics 365, saya tahu telah mendapat saran berharga. Head of Technology International Fitness Company
Kisah hasil
Memangkas biaya dan meningkatkan kepuasan

Perusahaan ini mendapatkan berbagai manfaat dengan bekerja sama dengan IBM. Pada tahun 2018, mereka mencapai penghematan sekitar 50% dengan mengalihkan pengelolaan aplikasi Microsoft Dynamics AX ke IBM on premises. Memanfaatkan aliansinya dengan Microsoft dan wawasan tentang lisensi cloud, IBM juga membantu perusahaan memilih model lisensi Microsoft Dynamics AX yang tepat untuk kebutuhan bisnisnya, yang mengarah pada penghematan signifikan biaya lisensi pada tahun 2018.

Selain itu, dengan berkolaborasi dengan IBM untuk mengimplementasikan solusi Microsoft Dynamics 365 menggunakan fungsi-fungsi standar, perusahaan dapat secara signifikan menyederhanakan dan mempercepat penerapan. Menghindari beberapa penyesuaian seperti yang sebelumnya digunakan dengan aplikasi Microsoft Dynamix AX, ini juga dapat mempertahankan TCO yang rendah, meminimalkan risiko yang terkait dengan pembaruan piranti lunak, dan mencapai peningkatan efisiensi yang tinggi, terutama yang melibatkan transaksi antarperusahaan.

Misalnya, perusahaan sekarang menyusun laporan keuangan utama, termasuk laporan akhir bulan, menggunakan proses yang otomatis dan efisien. Sebelumnya, pusat biaya internal perusahaan sering menunggu hingga beberapa hari sampai menerima laporan akhir bulan dari alat pelaporan pihak ketiga. Sekarang, setiap pusat biaya dapat menjalankan laporan akhir bulannya sendiri yang terperinci, beserta transaksi yang belum terselesaikan dengan jelas, yang pada akhirnya memperkuat kontrol internal dan mengurangi tingkat kesalahan hingga mendekati nol. Bisnis ini juga mengurangi biaya kantor di seluruh perusahaan dengan memangkas konsumsi kertas.

Akhirnya, dengan proses yang sepenuhnya otomatis dan didukung oleh solusi yang dirancang guna ketersediaan dan kinerja tinggi, organisasi ini memiliki kekuatan ERP inti untuk mendorong kepuasan yang lebih tinggi di antara karyawan dan rekan bisnis. Ini dapat memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik, seperti berhubungan dengan faktur yang lebih cepat dan proses pembayaran kartu kredit yang sesuai dengan PCI DSS.

Melalui hubungan yang berkelanjutan dengan IBM, perusahaan ini pada akhirnya memiliki posisi yang lebih baik dalam mendorong otomatisasi, inovasi, dan efisiensi di seluruh organisasinya dan mencapai tujuan pertumbuhannya. "Bersama IBM, saya mendapatkan fleksibilitas dan cakupan yang sangat luas," ujar Kepala Bagian Teknologi. "Saya memiliki berbagai tingkat kemampuan yang bisa saya gunakan untuk menyelesaikan berbagai masalah. Tak perlu lagi pergi ke mitra dan menunggu. Saya sangat yakin dengan kemampuan mendalam IBM dalam bekerja sama dengan kami."

International Fitness Company

Perusahaan ini menciptakan dan mendistribusikan program kebugaran kelompok yang dirancang untuk memotivasi pengguna melalui gerakan dan musik. Rangkaian penawarannya meliputi program latihan untuk latihan beban, latihan interval intensitas tinggi, yoga, bersepeda, menari, seni bela diri, dan latihan lainnya. Perusahaan ini beroperasi di seluruh dunia.

Ambil langkah selanjutnya

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang solusi IBM yang ditampilkan dalam cerita ini, silakan hubungi perwakilan IBM atau Mitra Bisnis IBM Anda.

Baca PDF IBM Microsoft Dynamic Value Assessment
Lihat lebih banyak cerita kasus
Hukum

 

© Hak Cipta IBM Corporation 2020. IBM Corporation, Global Business Services, New Orchard Road, Armonk, NY 10504

Diproduksi di Amerika Serikat, April 2020.

IBM, logo IBM, ibm.com, IBM Services, dan Enterprise Design Thinking adalah merek dagang dari International Business Machines Corp, yang terdaftar di banyak yurisdiksi di seluruh dunia. Nama produk dan layanan lain mungkin merupakan merek dagang dari IBM atau perusahaan lain. Daftar merek dagang IBM saat ini tersedia di web pada "Informasi hak cipta dan merek dagang" di ibm.com/trademark.

Logo Microsoft, Dynamics, Windows, dan Windows adalah merek dagang dari Microsoft Corporation di Amerika Serikat, negara lain, atau keduanya.

Dokumen ini adalah yang terbaru pada tanggal awal publikasi dan dapat diubah oleh IBM kapan saja. Tidak semua penawaran tersedia di setiap negara tempat IBM beroperasi.

Data kinerja dan contoh klien yang dikutip disajikan hanya untuk tujuan ilustrasi. Hasil kinerja aktual dapat bervariasi, tergantung pada konfigurasi dan kondisi pengoperasian tertentu. INFORMASI DALAM DOKUMEN INI DISEDIAKAN "SEBAGAIMANA ADANYA" TANPA JAMINAN APA PUN, BAIK TERSURAT MAUPUN TERSIRAT, TERMASUK TANPA JAMINAN UNTUK DAPAT DIPERJUALBELIKAN, KESESUAIAN UNTUK TUJUAN TERTENTU, DAN JAMINAN ATAU KETENTUAN APA PUN YANG TIDAK MELANGGAR. Produk IBM dijamin sesuai dengan syarat dan ketentuan perjanjian yang mengatur penyediaan produk tersebut.

Klien bertanggung jawab untuk memastikan kepatuhan terhadap hukum dan peraturan yang berlaku. IBM tidak memberikan nasihat hukum atau menyatakan atau menjamin bahwa layanan atau produknya akan memastikan bahwa klien mematuhi hukum atau peraturan apa pun.

Microsoft Azure, Microsoft Dynamics AX 2009, dan Microsoft Dynamics 365 for Finance and Operations bukan merupakan produk atau penawaran IBM. Microsoft Azure, Microsoft Dynamics AX 2009, dan Microsoft Dynamics 365 for Finance and Operations dijual atau dilisensikan, tergantung kasusnya, kepada pengguna di bawah syarat dan ketentuan Microsoft, yang disediakan bersama produk atau penawaran. Ketersediaan, dan setiap dan semua jaminan, layanan, dan dukungan untuk Microsoft Azure, Microsoft Dynamics AX 2009 dan Microsoft Dynamics 365 for Finance and Operations adalah tanggung jawab langsung dari, dan disediakan langsung kepada pengguna oleh, Microsoft.

 Keamanan sistem TI mencakup perlindungan sistem dan informasi melalui pencegahan, deteksi, dan respons terhadap akses yang tidak semestinya dari dalam dan luar perusahaan Anda. Akses tidak wajar dapat mengakibatkan informasi diubah, dirusak, diselewengkan, atau disalahgunakan, atau dapat mengakibatkan kerusakan pada atau penyalahgunaan sistem Anda, termasuk digunakan untuk menyerang pihak lain. Tidak ada sistem atau produk TI yang bisa dianggap sepenuhnya aman dan tidak ada satu pun produk, layanan, atau tindakan keamanan yang bisa sepenuhnya efektif dalam mencegah penggunaan atau akses yang tidak wajar. Sistem, produk, dan layanan IBM dirancang untuk menjadi bagian dari strategi keamanan yang sesuai hukum dan komprehensif, yang akan perlu melibatkan prosedur operasional tambahan, dan mungkin memerlukan sistem, produk, atau layanan lain agar menjadi sangat efektif. IBM TIDAK MENJAMIN BAHWA SISTEM, PRODUK, ATAU LAYANAN APA PUN KEBAL DARI, ATAU AKAN MEMBUAT PERUSAHAAN ANDA KEBAL DARI, TINDAKAN JAHAT ATAU ILEGAL DARI PIHAK MANA PUN.